Bupati Halsel Hi. Bahrain Kasuba, saat menerima hadiah juara umum |
Labuha- Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) berhasil meraih juara Umum tingkat Provinsi Maluku Utara (Malut) pada Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) ke XXVI Tahun 2019, yang di gelar di Jailolo Kabupaten Halmahera Barat (Halbar).
Juara yang berhasil diboyong oleh Kabupaten Halsel diantaranya, Juara 1 pada lomba poco-poco, Juara 2 lomba bola kaki dangdut, Juara 1 lomba tarik tambang putri, Juara 2 lomba tarik tambang putra, Juara 2 lomba lari karong putra, dan Juara 3 lomba gigi sendok.
Foto Bersama Bupati Halsel Hi Bahrain Kasuba, dengan Bupati Halbar Serta Panitia Penyelenggara |
Penghargaan yang diberikan pada malam ramah tamah yang digelar di Aula Kantor Bupati Halbar, pada Jumat 12 Juli 2019 tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Halsel H. Bahrain Kasuba berserta Ketua Tim Penggerak PKK Halsel, Hj. Nurlela Muhammad, dan dihadiri juga oleh Bupati Halbar Danny Messy, Wakil Wali Kota Ternate, H. Abdullah Taher, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Malut, Drs. Puput Riyanto, serta tamu Undangan yang lainnya.
Dalam kesempatan tersebut Bupati Halsel merasa sangat bangga, karena Halsel berhasil mendapatkan banyak penghargaan, sehingga dapat meraih Juara Umum pada HARGANAS di Tahun 2019 tingkat Provinsi Malut. "Ini merupakan penghargaan yang luar biasa, Halsel bisa membawah pulang banyak Penghargaan, Kedepannya kami akan terus melakukan yang terbaik, sehingga Halsel bisa meraih juara HARGANAS ketingkat Nasional," ungkap Bupati. (saf)